- Kucing yang tenang
- Kucing yang bersahabat tetapi mandiri
- Kucing pendiam
- Ras kucing dengan postur tubuh seperti kucing pada umumnya
- Membutuhkan perawatan seminggu sekali
- Ras Non-Hipoalergenik
- Kucing dalam ruangan
- Mungkin membutuhkan pengenalan sebelum tinggal dengan anak-anak
Kepribadian
Ras kucing Scottish Fold memiliki temperamen yang manis dan lembut meskipun penampilannya sedikit aneh. Kucing jenis ini bukanlah jenis yang aktif, dan ini mungkin karena rasa sakit yang muncul ketika mereka bergerak.
Asal
Negara Asal: Skotlandia
Jenis kucing ini dinamakan karena bentuk telinganya yang melipat ke depan, jenis kucing Scottish Fold pertama kali dilihat sebagai mutasi alami di Skotlandia pada 1960-an. Hakim pertunjukan kucing Inggris dan banyak ahli bedah hewan memutuskan bahwa telinga kucing yang terlipat adalah kelainan bentuk yang tidak diinginkan dan akan membuat kucing kesulitan untuk membersihkan telinganya. Kelainan pada tulang belakang, kaki bagian belakang, dan ekor juga muncul ketika kucing telinga terlipat dikawinkan satu sama lain. Oleh karena itu, Governing Council of the Cat Fancy di Inggris memutuskan untuk tidak mengizinkan pendaftaran kucing Scottish Fold. Ras ini populer di AS dan di negara lain.
Kucing Scottish Fold dapat menderita penyakit sendi degeneratif yang menyakitkan sepanjang hidup mereka. Hal ini disebabkan oleh mutasi kucing Scottish Fold berdampak buruk pada tulang rawan, hal ini dapat terlihat jelas dari lipatan tulang rawan telinga mereka. Seiring berkembangnya penyakit, persendian menjadi kaku, tulang menyatu, semakin susah bergerak, dan timbul rasa sakit ketika bergerak. Kucing jenis ini dapat berubah dari yang tadinya hanya timpang menjadi malas bergerak karena rasa sakit.
Setiap kucing itu unik dan masing-masing memiliki kesukaan, ketidaksukaan, dan kebutuhannya sendiri dalam hal makanan. Namun, kucing adalah karnivora dan setiap kucing harus mendapatkan 41 nutrisi yang berbeda dan spesifik dari makanannya. Proporsi nutrisi ini akan bervariasi tergantung pada usia, gaya hidup, dan kesehatan secara keseluruhan, jadi tidak mengherankan jika anak kucing yang sedang tumbuh dan energik membutuhkan keseimbangan nutrisi yang berbeda dalam makanannya daripada kucing senior yang kurang aktif. Pertimbangan lain yang perlu diingat adalah memberi makan dalam jumlah yang tepat untuk menjaga 'kondisi tubuh ideal' sesuai dengan pedoman pemberian makan dan memenuhi preferensi individu mengenai resep makanan basah atau kering.
Rambut pendek dan padat dari kucing Scottish Fold mudah dirawat, serta tidak memerlukan perawatan khusus, meskipun penyikatan dapat membantu menghilangkan rambut-rambut yang rontok. Telinga Scottish Fold sulit dibersihkan oleh kucing itu sendiri, jadi pemiliknya harus membersihkan kotoran menumpuk dari telinga luar untuk mencegah infeksi telinga.
Meskipun ras ini tidak dikenal secara luas sebagai salah satu ras terbaik untuk anak-anak, semua kucing berbeda dan, dengan pengenalan yang tepat, kucing mungkin masih dapat hidup bersama anak-anak.